PetaJurnalis – Jakarta Utara | Pagi ini, suasana di Sunter diwarnai aksi heroik dari Ketua dan Wakil Ketua Ormas MADAS (Madura Asli), Murtaufik dan Basri Ali Wafa. Keduanya, dengan sigap dan penuh keberanian, berhasil menangkap seorang pencuri motor yang meresahkan warga. Senin (16/9/2024).
Aksi heroik ini terjadi di Jalan Agung Timur 6, Kelurahan Sungai Bambu, Jakarta Utara, tepat di depan rumah Wakil Ketua MADAS, Basri Ali Wafa. “Saya sedang di rumah, tiba-tiba mendengar teriakan minta tolong,” ujar Basri. “Saya langsung keluar dan melihat seorang pria sedang berusaha membawa kabur motor milik tetangga saya. Tanpa pikir panjang, saya langsung berteriak dan mengejarnya bersama Ketua Murtaufik.”
Berkat kerja sama yang solid dengan pihak kepolisian yang tiba di lokasi tak lama kemudian, pencuri motor tersebut berhasil diamankan. “Ini bukti nyata komitmen MADAS dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat,” tegas Ketua Madas, Murtaufik. “Kami tidak akan segan-segan untuk bertindak tegas terhadap pelaku kejahatan.”
Penangkapan ini mendapat apresiasi dari warga sekitar. “Terima kasih kepada MADAS dan pihak kepolisian yang telah berhasil menangkap pencuri motor ini,” ujar salah seorang warga. “Semoga kejadian seperti ini tidak terulang lagi.”
- Iklan Google -
Panglima MADAS, dalam keterangan persnya, menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam penangkapan ini. “Semoga kejadian ini menjadi pelajaran bagi kita semua untuk lebih waspada dan saling menjaga keamanan lingkungan,” ujar Panglima MADAS.”MADAS akan terus berkomitmen untuk mendukung penegakan hukum dan menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga.”
(KS).