PetaJurnalis – Jakarta | Suasana khidmat menyelimuti Masjid Al Hikmah Sunter, Jakarta Utara, Minggu (27/10/2024), saat ribuan Jamaah Al Khidmah Al Utsmaniyah berkumpul untuk memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW dan Haul Akbar tahunan 1446 Hijriah. Acara tahunan ini selalu dipadati jamaah dari Jabotabek dan sekitarnya, menjadi momen penting untuk meningkatkan spiritualitas dan mempererat persatuan umat Islam.
Peringatan dimulai pukul 08:00 WIB dengan pembacaan Al-Qur’an, dilanjutkan dengan lantunan sholawat, dzikir, tasbih, bacaan Maulid, dan barzanji. Suasana semakin khusyuk dengan pembacaan Surat Yasin secara bersama oleh para jamaah.
Acara juga dimeriahkan dengan siraman rohani dari dua tokoh agama, Kh. Tajul Muftahir Al Ishaqi dan Kh. Zainul Muttaqin Al Ishaqi.
- Iklan Google -
KH. Zainul Muttaqin,
menekankan “keutamaan hadir di majelis dzikir, mengutip hadits Rasulullah SAW yang menyatakan bahwa kelompok yang berdzikir bersama akan dikelilingi malaikat, diliputi rahmat, dan disebut oleh Allah di hadapan malaikat-Nya.”
Sementara itu, Kh. Zainul Muttaqin menjelaskan pentingnya dzikir dan sholat dalam menjaga keimanan dan menghindarkan hati dari kelalaian.
“Ia menekankan bahwa dzikir merupakan ibadah sunnah yang dianjurkan untuk dilakukan setiap saat karena mengandung banyak kebaikan dan keutamaan.” Ujarnya.
Selain peringatan Maulid Nabi, Haul Akbar juga menjadi momentum penting bagi Ormas Madas (Madura Asli) untuk mempererat silaturahmi antar anggota dan dengan masyarakat.
Ketua Madas DPC Jakarta Utara, Murtaufik, di dampingi Wakil Ketua Basri Aliwafa, Sekretaris H. Badrul Hasan, Panglima Abdussalam, Humas M. Safi’i beserta jajaran, ketua PAC Tanjung Priok Sutrisno beserta jajaran dan ketua PAC Cilincing H. Johan beserta jajaran,
Murtaufik, menjelaskan, bahwa Haul Akbar merupakan kegiatan rutin tahunan yang telah berlangsung selama 9 tahun.
“Haul Akbar ini menjadi kesempatan bagi para anggota Madas, yang mengenakan seragam merah, untuk bersilaturahmi dengan masyarakat dan memperkuat hubungan di bidang sosial dan keagamaan.” Ucapnya.
H. Toha, Ketua DPP Korwil Madas Seluruh Indonesia, menegaskan bahwa kehadiran para anggota Madas dari berbagai daerah, termasuk DPD DKI Jakarta dan DPD Jawa Barat, merupakan bukti nyata komitmen mereka dalam mempererat tali persaudaraan.
Ketua Madas DPD DKI Jakarta, Ismail, berharap Haul Akbar ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kinerja dan kekompakan seluruh jajaran pengurus Madas di Jakarta Utara, sehingga Ormas Madas dapat lebih eksis dalam kegiatan sosial dan berperan aktif dalam mempersatukan masyarakat Madura.
H. Nur Hamid, Ketua Madas DPC Jakarta Timur, juga menyampaikan “Rasa terima kasih kepada seluruh anggota dan pengurus Madas yang hadir, berharap agar Ormas Madas semakin solid dan saling mendukung dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab mereka. ” Pungkasnya.
(*/ Red).