RasioNews – Jakarta |Organisasi relawan BARA JP mengadakan buka puasa bersama organisasi relawan Prabowo – Gibran lainya sekaligus santunan anak yatim sebagai ucapan syukur kemenangan Prabowo – Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 – 2029, Ballroom Hotel Bidakara Jakarta Selatan, Kamis (21/3/24).
Disamping itu hadir Budi Arie Menteri Kominfo, Ketua Umum (BARA JP) Utje Gustaaf Patty, Yohanes Seingu Woleka (Joe) Ketua Bidang Pengawas dan Koordinasi, Yudas Pasomba (Bendahara Umum) BARA JP bersama lintas organisasi relawam pendukung Prabowo – Gibran dan puluhan anak yatim.
“Pertama sebagai relawan Jokowi kami sama – sama merayakan kemenangan resmi versi KPU kemenangan Prabowo-Gibran dengan buka puasa bersama dengan (BARA JP) dan Relawan Prabowo – Gibran, dan ini kan bersilaturahmi juga semoga makin kompak, makin solid makin bersatu untuk menghadapi tantangan lebih serius untuk bagaimana menjalankan pemerintahan ke depan juga menuju Indonesia maju, dan banyak sekali terobosan hilirisasi. Digital ada tiga pilar, yaitu pemerintahan digital, masyarakat digital dan Ekonomi digital,” ungkap Budi Arie yang juga Ketua Umum Projo.
- Iklan Google -
Sementara itu Ketua Umum (BARA JP) Utje Gustaaf Patty menuturkan,” silaturahmi ini menjaga kerukunan para relawan Prabowo – Gibran dan berikut santunan anak yatim, jadi saya rasa ini kegiatan positif, di tempat relawan lain juga melakukan kegiatan yang sama menjaga silaturahmi.”
BARA JP (Barisan Relawan Jokowi Presiden) sepakat, akan tegak lurus, siap berjuang dengan nilai – nilai kebaikan secara kongkrit Indonesia sentris, imbuh Yohanes (Joe) sebagai Ketua bidang pengawasan dan koordinator.
”Bara JP akan terus berjuang dengan nilai – nilai kebaikan dan kebenaran secara kongkrit nya adalah Indonesia sentris pertama hilirisasi energi, kedua lumbung pangan nasional, ketiga lumbung ikan nasional dan kempat IKN,” tegas Yudas Pasomba
Kami berfikir keputusan KPU sudah jelas, sebagai warga negara yang baik kita hormati keputusan itu, kalau masalah hukum ya kita serahkan ke ranah hukum, ujar Joe Pasomba menjawab pertanyaan wartawan terkait adanya rencana gugatan ke MK oleh 01 dan 03.
Bagi kami BARA JP itu yang paling penting menjaga keamanan, menjaga NKRI itu yang paling penting, dan kita tegak lurus dengan pemerintahan yang ada mengawal nilai – nilai kebenaran, kebaikan untuk Indonesia ke depan menuju Indonesia maju, tutup Yohanes.
(Andi Arief)